Rabu, 10 Februari 2016

8 tips aman mencuci botol bayi

Meski tampak sepele, tapi kegiatan membersihkan botol susu bayi butuh kecermatan tingkat tinggi loh!  Bagaimana tidak, botol susu yang kurang bersih bisa picu terjadinya infeksi bakteri dan penyakit pada bayi. Sistem pembersihan yang maksimal akan menghilangkan semua sisa susu agar tidak membusuk dan menjadi sarang kuman. Plus, pemeliharaan botol susu yang baik akan membuat perlengkapan bayi Anda menjadi tahan lama. Yuk...cari cara aman mencuci botol susu bayi di sini:

Langkah #1 Cucilah tangan Anda dengan sabun hingga bersih sebelum mencuci botol susu si kecil.

Langkah #2 Lepaskan seluruh bagian botol susu dan tuangkan sedikit cairan pembersih khusus ke tiap bagian botol susu. Tambahkan sedikit air untuk mempermudah proses pencucian.

Langkah #3 Mulailah dengan membersihkan dasar botol susu menggunakan sikat halus dengan gerakan memutar. Bersihkan sisi dalam botol dengan menggerakkan sikat naik-turun. Lanjutkan ke bagian bibir botol, jika perlu gunakan sikat kecil yang bisa menjangkau setiap celah tutup botol.

Langkah #4 Setelah usai membersihkan bagian botol, Anda bisa melanjutkannya ke bagian gelang dot. Pakailah sikat kecil untuk membersihkan seluruh bagian dari gelang dot ini, terutama bagian ulir di dalamnya yang kadang suka terlupakan. Lalu, bersihkan dot dengan sikat yang sama. Pastikan tidak ada sisa susu yang tertinggal.

Langkah #5 Cuci bagian tutup botol susu dengan menggunakan spon pembersih hingga bagian dalamnya.

Langkah #6 Bilas hingga bersih semua bagian botol yang sudah diberi sabun tadi dengan menggunakan air keran yang mengalir. Jangan biasakan membilas dengan cara merendamnya di dalam wadah.  Sebab kebiasaan ini membuat kotoran akan menempel lagi.

Langkah #7 Setelah proses pencucian selesai, lanjutkan dengan proses pensterilan. Didihkan air dalam panci, matikan api dan diamkan setiap bagian botol di dalam panci selama 15 menit. Untuk hasil maksimal, gunakan air mineral sebagai air rebusan. Mengapa? Sebab kualitas air keran setiap rumah itu berbeda-beda. Kalau tidak ingin direbus, Anda juga bisa menggunakan alat sterilisator.

Langkah #8 Angkat botol susu dengan menggunakan penjepit dan tiriskan. Kemudian, keringkan botol dan perlengkapannya dengan handuk bersih. Biasakan untuk menyediakan lap khusus untuk membersihkan botol susu, jangan campurkan dengan lap yang lain. Kemudian simpan botol dalam wadah plastik bersih. Jangan biarkan botol terendam lama di dalam panci, apalagi sampai airnya dingin lagi. Ini akan membuat proses pensterilan sia-sia, dan kuman-kuman pun akan kembali menempel pada botol. 


Tips Mudah Pencegahan Diabetes Melitus Keturunan

Pada umumnya diabetes menyerang orang orang yang berat badannya cukup berlebihan. Diabetes atau disebut juga kencing manis merupakan sebuah penyakit yang dapat menimbulkan komplikasi bahkan bisa memicu penyakit lainnya antara lain seperti penyakit pembuluh darah tepi, stroke, dan serangan jantung.
Namun diabetes juga dapat menyerang orang yang mempunyai riwayat dari keturunan, salah satunya penyebab dari orang tua yang memiliki penyakit diabetes. Apakah penyakit diabetes melitus keturunan dapat dicegah? tentu saja, jika Anda mau melakukan pola hidup sehat sejak dini. Berikut adalah tips mudah pencegahan diabetes melitus keturunan yang harus anda coba
Tips Pencegahan Diabetes Melitus keturunan
1.      Pola hidup yang sehat
Untuk senantiasa menjaga kesehatan tubuh, menjaga pola hidup adalah hal yang paling utama. Biasakan olahraga setiap hari serta hinarilah makanan-makanan yang memicu munculnya penyakit diabetes melitus. Contoh makanan yang menyebabkan penyakit diabetes mellitus adalah permen, es campur, kue tart, dann makanan-makanan manis lainnya.
2.      Kurangi konsumsi gula
Seperti yang saya sampaikan diatas, agar anda terhindar dari penyakit diabetes maka andawajib mengurangi konsumsi makanan manis. Sebaiknya, anda menggangti gula anda dengan gula rendah kaloi seperti gula jagung. Mengkonsumsi terlalu banyak nasi juga tidak baik. Nasi mengandung banyak gula yang dapat memicu timbulnya penyakit diabetes melitus.
3.      Jaga berat badan anda
Agar tubuh tetap berada pada kondisi sehat, pastikan bahwa berat badan anda masuk dalam berat badan ideal. Tips mudah pencegahan diabetes melitus keturunan yang satu ini sangat berpengaruh bagi kesehatan fisik anda. Jika anda mendapati berat badan yang berlebihan, sebaiknya anda segera melakukan diet rendah kalori dan menambah aktivitas olahraga agar berat badan kembali ke semula.
4.      Perbanyak konsumsi makanan alami
Makanann siap saji yang saat ini banyak dijual dijalan, merupakan makanan yang tidak sehat dan dapat memicu penyakit diabetes. Karena itulah, sebaiknya anda lebih banyak memakan makanan alami seperti sayur mayur dan buah-buahan. Untuk makanan pokok, anda dapat memilih nasi jagung atau nasi beras merah karena kedua jenis makanan pokok ini merupakan makanan rendah gula dan sangat baik dikonsumsi oleh anda yang sedang berusaha mencegah penyakit diabetes melitus keturunan.
5.      Perbanyak minum air putih
Ketimbang meminum minuman lain, air putih merupakan minuman yang paling baik bagi kesehatan tubuh manusia. Untuk menghindari minuman-minuman manis seperti teh, es campur dan lain-lain , sebaiknya anda membiasakan diri untuk selalu minum air putih. Standartnya adalah 8 gelas sehari.

Itulah tips mudah pencegahan diabetes melitus keturunan yang dapat anda coba dirumah. Jika anda menerapkan semua cara diatas, kemungkinan besar usaha anda untuk menghindari penyakit diabetes melitus akan berhasil.


7 Manfaat Sayur Bayam Untuk Kesehatan

Sayur bayam memang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi karena memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan. Jika anda pernah nonton film kartun popeye, pastinya sudah bisa membayangkan manfaat sayur bayam yang sangat hebat tersebut sehingga membuat si popeye menjadi sangat kuat. Rasanya yang lezat dan segar membuatnya menjadi salah satu sayuran yang banyak sekali di gemari oleh kalangan masyarakat di Indonesia. Selain itu, kandungan nutris dan gizi yang terkandung di dalam sayur bayam ini sangat banyak dan sangat baik untuk tubuh kita.
Manfaat Sayur Bayam :
1.      Menjaga kesehatan tulang.
2.      Membantu melancarkan pencernaan di dalam tubuh kita.
3.      Sebagai antioksidan alami yang sangat baik untuk tubuh.
4.      Membantu menetralisir efek natrium.
5.      Baik untuk sistem kardiovaskular.
6.      Mencegah pendarahan.
7.      Membantu menurunkan berat badan dan Memperkuat kekebalan tubuh kita.
8.      Khasiat Sayur Bayam Untuk Kesehatan
Ternyata banyak sekali manfaat dari sayur bayam untuk kesehatan. Wajar saja jika popeye menjadi kuat setelah mengkonsumsi sayur bayam. Dengan rajin mengkonsumsi sayur bayam ini setiap hari akan sangat membantu sekali untuk menyembuhkan beberapa penyakit ataupun dapat mencegah penyakit seperti yang telah disebutkan di atas. Masyarakat di Indonesia biasa mengkonsumsinya dengan cara dijadikan sayur segar yang biasa kita sebut sayur bening. Warnanya yang bening dan segar dapat  membuat nafsu makan kita bertambah, tapi tetap menjadikannya sebagai makanan yang sehat dengan cara dikonsumsi secara teratur setiap hari.


Segudang Bahaya Merokok Terhadap Tubuh


Pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan peringatan “dilarang merokok”. Dua kata itu bisa dengan mudahnya dijumpai di mana saja. Sepertinya tidak mengherankan jika mengingat dampak-dampak negatif yang ditimbulkan akibat merokok pada tubuh Anda.
Salah satu konsekuensi utama yang bisa Anda dapatkan dari rokok adalah menderita penyakit jantung. Diperkirakan, sebanyak 20% kematian akibat penyakit jantung terkait langsung dengan kebiasaan merokok. Kenapa rokok begitu berbahaya? Apa saja efek negatif lainnya dari rokok?
Lihat saja kandungan yang terdapat pada sebatang rokok. Lebih dari 4000 bahan kimia terdapat di dalamnya. Ratusan di antaranya zat beracun dan sekitar 70 bahan di dalamnya bersifat kanker.
Bahan-bahan berbahaya pada sebatang rokok, antara lain:
1.      Karbon monoksida. Zat yang kerap ditemukan pada asap knalpot mobil ini bisa mengikat diri pada hemoglobin dalam darah secara permanen sehingga menghalang penyediaan oksigen ke tubuh. Hal tersebut membuat Anda cepat lelah.
2.      Tar. Ketika merokok, kandungan tar di dalam rokok akan ikut terisap. Zat ini akan mengendap di paru-paru Anda dan berdampak negatif pada kinerja rambut kecil yang melapisi paru-paru. Padahal rambut tersebut bertugas untuk membersihkan kuman dan hal lainnya keluar dari paru-paru Anda.
3.      Gas oksidan. Gas ini bisa bereaksi dengan oksigen. Keberadaannya pada tubuh lebih meningkatkan risiko stroke dan serangan jantung akibat penggumpalan darah.
4.      Benzene. Zat yang ditambahkan ke dalam bahan bakar minyak ini bisa merusak sel pada tingkat genetik. Zat ini juga dikaitkan dengan berbagai jenis kanker seperti kanker ginjal dan leukimia.
Selain bahan-bahan di atas, masih banyak kandungan beracun pada sebatang rokok seperti arsenic (digunakan dalam pestisida), toluene (ditemukan pada pengencer cat),formaldehyde (digunakan untuk mengawetkan mayat), hydrogen cyanide (digunakan untuk membuat senjata kimia), dan cadmium (digunakan untuk membuat baterai).
Ketika Anda merokok, Anda akan lebih mungkin terkena serangan jantung. Perokok berisiko dua hingga empat kali lebih tinggi menderita penyakit jantung. Risiko lebih tinggi lagi jika Anda perokok wanita yang sedang mengonsumsi pil KB.
Saat merokok, Anda akan turut memasukkan zat-zat berbahaya yang bisa berdampak buruk tubuh, khususnya jantung. Contohnya zat nikotin. Ketika nikotin masuk ke tubuh, zat itu bisa mengurangi kadar oksigen yang akan masuk ke darah. Zat yang bersifat candu ini juga bisa mempercepat detak jantung, menaikkan tekanan darah, merusak pembuluh darah dalam jantung, dan mempercepat pembekuan darah yang bisa memicu serangan jantung. Begitu juga dengan akibat-akibat buruk terhadap organ tubuh yang lainnya.
1.      Otak
Merokok bisa meningkatkan risiko terkena stroke sebesar 50 persen. Hal tersebut bisa menyebabkan kerusakan otak dan kematian. Merokok juga dapat meningkatkan risiko mengalami aneurisma otak. Aneurisma otak adalah pembengkakan pembuluh darah yang terjadi akibat melemahnya dinding pembuluh darah. Sewaktu-waktu bisa pecah dan mengakibatkan pendarahan di otak.
2.      Mulut dan Tenggorokan
Bau mulut dan gigi bernoda merupakan efek yang akan timbul akibat merokok. Penyakit gusi dan kerusakan indera perasa pun dapat timbul. Masalah serius yang akan hinggap pada mulut dan tenggorokan adalah meningkatnya risiko kanker pada lidah, tenggorokan, bibir, dan pita suara.
3.      Paru-paru
Salah satu efek paling berbahaya akibat merokok adalah kanker paru-paru. Bahan-bahan kimia pada rokok berpotensi merusak sel-sel pada paru-paru yang bisa membentuk sel kanker. Penyakit serius lainnya yang bisa Anda alami adalah bronkitis, pneumonia, dan emfisema.
4.      Lambung
Merokok bisa melemahkan otot yang mengontrol bagian bawah kerongkongan Anda. Hal tersebut memungkinkan asam dari lambung bergerak ke arah yang salah, yaitu ke kerongkongan. Kondisi tersebut dinamakan penyakit asam lambung. Beberapa risiko penyakit yang akan dihadapi oleh seorang perokok adalah ulkus atau tukak dan kanker lambung.
5.      Tulang
Racun pada rokok bisa merusak tulang dengan cara menghentikan kerja sel-sel konstruksi. Oleh sebab itu, perokok lebih berisiko mengalami tulang rapuh atau osteoporosis. Racun rokok juga bisa mengganggu keseimbangan hormon-hormon yang bertugas menjaga tulang tetap kuat, seperti hormon estrogen.
6.      Kulit
Perokok akan terlihat lebih tua ketimbang yang bukan perokok karena kurangnya asupan oksigen ke kulit. Penuaan dini akan dirasakan, seperti kemunculan kerutan di sekitar mata dan mulut. Racun rokok juga bisa menyebabkan selulit pada kulit.
7.      Organ Reproduksi
Merokok bisa mengganggu sistem reproduksi dan kesuburan Anda. Pada pria, merokok bisa menyebabkan impotensi, mengurangi produksi sperma, dan kanker testisSementara pada wanita, merokok dapat mengurangi kesuburan. Selain itu, risiko terkena kanker serviks pun lebih tinggi karena rokok mengurangi kemampuan alami tubuh dalam melawan infeksi human papillomavirus atau HPV.
Selain penyakit pada fisik, perokok juga mengalami tingkat stres yang lebih tinggi dibandingkan mereka yang tidak merokok. Selama ini mungkin Anda mengira merokok bisa membuat lebih rileks. Anda menganggap kandungan nikotin bisa menenangkan pikiran Anda, tapi ternyata itu salah. Yang membuat perokok gelisah dan cemas adalah gejala putus obat terhadap nikotin. Dengan merokok, kecanduan terhadap nikotin akan terpenuhi dan perokok merasa seperti rokok tersebut menurunkan stres.
Memang tidak semua perokok akan meninggal karena penyakit jantung, kanker paru-paru, atau stroke, namun kebiasaan merokok bisa sangat mengganggu dan mengurangi kualitas hidup Anda sehari-hari. Efek rokok yang bisa Anda rasakan sehari-hari adalah batuk-batuk, sesak napas, lebih mudah lelah, lebih rentan terhadap infeksi, atau mengalami gangguan tidur yang ditandai dengan sulit bernapas pada malam hari kemudian merasa kelelahan di pagi hari.
Mungkin Anda sudah terbiasa mendengar bahaya merokok terhadap tubuh, namun Anda tetap tidak menghentikan kebiasaan mengisap rokok karena merasa saat ini kesehatan Anda masih baik-baik saja.
Perlu diingat, merokok sama saja seperti menabung racun pada tubuh yang sedikit demi sedikit bisa menumpuk jika dilakukan terus-menerus. Dengan begitu, risiko menderita penyakit pun akan lebih tinggi pada masa tua. Tidak hanya Anda, orang-orang terdekat pun akan merasakan efeknya karena menghirup asap rokok yang beracun.


Beberapa Manfaat Jeruk Lemon yang Sebaiknya Anda Ketahui


Tahukah Anda bahwa manfaat jeruk lemon itu sangat banyak dan sangat menguntungkan? Buah yang satu genus dengan jeruk dan berwarna kuning ini banyak digunakan di dapur sebagai penambah cita rasa makanan.lemon juga sering dipakai untuk mempersegar rasa minuman. Namun buah yang rasanya asam ini mempunyai banyak manfaat yang berguna bagi kesehatan kita.
Mengkonsumsi air lemon pada pagi hari juga dikatakan dapat membantu kita menurunkan berat badan berlebih dan sangat baik bagi kesehatan. Benarkah hal tersebut? Lalu apalagi manfaat jeruk lemon yang lainnya yang berguna untuk mengoptimalkan kesehatan tubuh? Simak artikel berikut untuk mengetahui jawabannya.
Apa Saja Manfaat Jeruk Lemon yang Penting untuk Kesehatan?
Menurut USDA, satu buah jeruk lemon mentah yang belum dikupas (sekitar 58 gram) mengandung 17 kalori, 0.6 gram protein, 0.2 gram lemak dan 5.4 gram karbohidrat (termasuk gula dan serat). Buah jeruk lemon juga mengandung banyak vitamin C, thiamin, riboflavin, vitamin B-6, asam pantotenat, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium dan zat besi. Jika Anda mengkonsumsi satu butir jeruk lemon saja dalam, kebutuhan vitamin C harian Anda sudah terpenuhi.
Dengan banyaknya kandungan nutrisi yang bervariasi, jeruk lemon memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh. Berikut ini adalah berbagai manfaat jeruk lemon untuk kesehatan tubuh:
1.      Menurunkan Risiko Terkena Stroke dan Serangan Jantung
Menurut American Heart Association manfaat jeruk lemon bila dikonsumsi dalam jumlah yang cukup banyak dan rutin ialah dapat menurunkan risiko seorang perempuan untuk terkena stroke otak. Data penelitian mereka mengatakan bahwa kelompok perempuan yang menkonsumsi lemon ternyata memiliki risiko 19% lebih rendah terkena stroke dibandingkan kelompok yang tidak mengkonsumsi lemon. Jeruk lemon juga menurunkan risiko terjadinya serangan jantung karena manfaatnya yang dapat melindungi pembuluh darah dari penimbunan kolesterol.
2.      Melawan dan Mencegah Penyakit Kanker
Penyakit kanker adalah salah satu jenis penyakit yang mematikan dan menyeramkan. Salah satu penyebab terjadinya kanker di dalam tubuh adalah karena adanya radikal bebas yang berlebihan dan mengacaukan sistem tubuh. Buah jeruk lemon memiliki banyak antioksidan yang dapat bekerja menangkal dan menetralisir radikal bebas tersebut sehingga melindungi tubuh dari terjadinya penyakit kanker.
3.      Membantu Produksi Kolagen
Kolagen, salah satu zat penyusun kulit manusia dipengaruhi oleh kadar vitamin C dalam tubuh. Pembentukan kolagen akan semakin baik dan optimal bila vitamin C yang di dalam tubuh dalam jumlah yang memadai. Ini artinya, manfaat jeruk lemon yang tinggi vitamin C akan memelihara kesehatan kulit, mengurangi kerutan kulit dan meningkatkan kualitas kulit.
4.      Mencegah Asma
Manfaat lemon yang satu ini sangat berguna bagi mereka yang menderita asma. Risiko terjadinya asma dapat dicegah dengan konsumsi vitamin C yang mencukupi kebutuhan tubuh. Penelitian menunjukkan kelompok yang mengkonsumsi vitamin C yang cukup ternyata lebih jarang terkena serangan asma dibandingkan kelompok yang tidak mengkonsumsi vitamin C dengan teratur.
5.      Meningkatkan Penyerapan Zat Besi
Kekurangan zat besi dapat menyebabkan seseorang terkena anemia atau kurangnya sel darah merah. Zat besi ini berguna untuk pembentukan sel darah merah dan berasal dari makanan yang kita konsumsi. Syaratnya, zat besi yang kita konsumsi harus diserap oleh sel usus agar dapat bekerja dalam tubuh kita. Vitamin C dalam lemon yang dikonsumsi sebelum makan makanan yang kaya akan zat besi akan membantu penyerapan zat besi yang optimal. Jadi sebaiknya Anda mengkombinasikan lemon dengan makanan yang kaya akan zat besi misalnya bayam.
6.      Meningkatkan Sistem Pertahanan Tubuh
Makanan yang tinggi akan vitamin C dan antioksidan akan mengoptimalkan sistem pertahanan tubuh sehingga membantu kita agar tidak mudah terkena pilek atau flu. Manfaat jeruk lemon lainnya ialah meningkatkan kekebalan tubuh. Konsumsi lemon terutama disarankan bila kondisi tubuh terasa tidak fit, sedang banyak aktivitas fisik yang berat dan saat cuaca dingin.
7.      Membantu Menstabilkan pH Tubuh
Keseimbangan asam dan basa tubuh merupakan hal yang penting bagi tubuh. Penelitian menyatakan bahwa pH tubuh yang cenderung asam tidak baik untuk metabolism tubuh. Salah satu manfaat jeruk lemon yang lain ialah dapat menetralisir asam berlebih dalam tubuh kita. Uniknya, jeruk lemon yang sifatnya asam akan dirubah menjadi basa ketika sampai di lambung. Sifat jeruk lemon yang unik ini juga bermanfaat untuk memecah batu ginjal.
8.      Menurunkan Risiko Terkena Radang Sendi
Radang sendi yang disebut juga Rheumatoid Arthritis merupakan suatu penyakit yang menyebabkan persendian terasa nyeri dan kaku. Dalam suatu penilitian disebutkan bahwa kelompok yang mengkonsumsi makanan yang kaya akan vitamin C dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit ini sebesar 3 kali dibandingkan kelompok yang jarang mengkonsusi makanan yang kaya akan vitamin C.
9.      Manfaat Jeruk Lemon untuk Diet
Para ahli sudah menyetujui bahwa mengkonsumsi jeruk lemon bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Buah asam ini baik dipakai untuk membantu mencapai berat badan ideal karena memiliki berbagai manfaat yang menguntungkan.
10.  Minum Air Lemon
Air lemon yang diminum pada pagi hari sebelum mengkonsumsi apapun sangatlah bagus untuk tubuh kita. Tentu saja air lemon yang diminum lebih baik tidak mengandung gula dan pemanis lainnya. Penelitian menyebutkan bahwa kondisi tubuh yang cenderung asam merupakan kondisi yang kurang baik untuk metabolisme tubuh. Sifat lemon yang dapat menetralisir asam ini sangat baik untuk meningkatkan laju metabolisme tubuh. Selain sifatnya yang dapat menteralisir asam, lemon juga akan membantu proses detoksifikasi tubuh yaitu membantu mengeluarkan zat tidak berguna dan berbahaya dari tubuh.
11.  Melancarkan Pencernaan
Mengkonsumsi lemon pada pagi hari baik untuk memperlancar sistem pencernaan. Hal ini snagat baik terutama bagi mereka yang mengalami konstipasi. Meminum air lemon pada pagi dan saat perut kosong dapat membantu pengeluaran kotoran dari usus.
12.  Mempertahankan Rasa Kenyang
Lemon mengandung suatu zat yang disebut pektin. Zat pektin ini memiliki efek untuk menahan rasa lapar dan memperlama sensasi kenyang. Meminum minuman dengan sari lemon setiap hari akan membantu Anda untuk mempertahankan porsi makan Anda. Apalagi jeruk lemon mengandung sedikit kalori dan banyak serat yang bermanfaat untuk diet.
Manfaat jeruk lemon ternyata tidak sedikit. Jeruk lemon mempunya banyak fungsi yang berguna meningkatkan kesehatan tubuh , mempertahankan tubuh dari penyakit dan membantu sistem kekebalan tubuh. Selain di bidang kesehatan, jeruk lemon juga ternyata berguna untuk membantu program penurunan berat badan bila dikonsumsi setiap hari karena dapat meningkatkan metabolisme tubuh, meregulasi rasa kenyang dan memperlancar pencernaan.
Bagaimana, setelah mengetahui berbagai manfaat jeruk lemon apakah kini Anda semakin berminat mengkonsumsi jeruk lemon dalam jumlah yang lebih banyak daripada biasanya? Semoga artikel ini memberi manfaat untuk Anda sekalian.


Cara Merawat Wajah Berminyak Berjerawat Bermasalah Agar Putih


Bagi remaja usia belasan yang sedang dalam masa pertumbuhan, hormon-hormon pertumbuhan yang penting untuk masa perkembangan dan pertumbuhan adalah salah satu faktor penentu kesehatan seseorang.
Namun ada kalanya tubuh memproduksi hormon pertumbuhan secara berlebih sehingga seringkali mengakibatkan banyak masalah kulit. Masalah ini ternyata tidak hanya dialami oleh remaja yang sedang memasuki masa pubertas, namun juga orang dewasa. Hal ini disebabkan oleh faktor genetik yang diwariskan keluarganya, serta faktor asupan gizi dan pola hidup yang dijalani oleh orang tersebut.
Masalah pada kulit wajah ini pun juga beraneka ragam, dari mulai masalah kulit kering, berjerawat, berminyak, hingga kulit yang cenderung kusam dan terlihat tidak putih bersih. Bagi Anda yang memiliki keluhan tentangcara merawat wajah yang bermasalah, berikut beberapa tips yang dapat Anda coba:

Cara Merawat Wajah Berminyak
Kulit berminyak tentunya menjadi masalah yang sangat mengganggu bagi Anda. Selain karena tampilan kulit yang terlihat mengkilap bila terkena cahaya, kulit yang berminyak pun juga sering terlihat kusam dan tidak segar. Apalagi bagi Anda yang diharuskan memakai riasan atau make up pada wajah, kulit yang berminyak membuat riasan tersebut menjadi tidak awet dan mudah luntur.
Cara untuk mengatasi masalah ini adalah dengan rajin membersihkan wajah secara teratur, diikuti dengan penggunaan toner khusus yang diperuntukkan untuk wajah berminyak. Hal ini penting, sebab jika salah memilih toner malah hanya akan memperparah kuantitas minyak di wajah Anda, karena pada umumnya toner atau pembersih wajah ini menyebabkan kulit menjadi kering sehingga kurang cocok bagi kulit berminyak. Selain itu, jangan pakai pembersih dengan scrub setiap hari. Sebaiknya gunakan sebanyak seminggu sekali, dan pilih yang berbahan alami.
Setelah rajin menjaga kebersihan wajah dengan benar, cobalah untuk merawat kulit Anda dengan seledri. Tumbuhan yang identik dengan pelengkap bumbu dapur ini mengandung senyawa L-tryptophan yang berfungsi sebagai anti-oksidan alami, kandungan vitamin A, B1, B2, dan C yang berguna untuk mengurangi kandungan minyak pada wajah, juga senyawa 3n-butilphalida yang dapat mencegah peradangan karena biasanya kulit berminyak pada akhirnya akan menyebabkan timbulnya jerawat.
Caranya pun sangat mudah. Cukup bersihkan seledri lalu potong hingga menjadi potongan yang kecil dan halus. Setelah itu, rebus potongan seledri dalam air mendidih selama kurang lebih 15 menit. Kemudian, matikan api, lalu dinginkan. Gunakan air rebusan seledri yang telah dingin ini untuk membasuh wajah Anda. Biarkan airnya meresap selama beberapa menit, kemudian bilaslah dengan air bersih. Lakukan secara rutin dan lihatlah perbedaannya.

Cara Merawat Wajah Berjerawat
Untuk kulit berjerawat, sebaiknya Anda harus mulai rajin membersihkan wajah dari debu dan kotoran. Jangan biasakan untuk membiarkan wajah dalam kondisi full make up dalam waktu yang lama, apalagi tidak membersihkan wajah sebelum pergi tidur. Kotoran yang tersembunyi atau tertinggal di pori-pori wajah adalah faktor utama tumbuhnya jerawat pada kulit Anda.
Untuk melakukan pembersihan sisa make up, pertama-tama gunakan facial foam lalu lanjutkan dengan memakai pembersih wajah atau toner agar sisa-sisa kotoran atau make up pada wajah terangkat dengan sempurna.
Setelah wajah bersih, baru gunakan produk khusus yang berguna untuk mengempiskan jerawat. Pilihlah yang berbahan sulfur atau belerang alami, karena kandungannya sangat efektif untuk mengurangi peradangan, dan mengeringkan jerawat.
Selanjutnya untuk menghilangkan bekas-bekas jerawatnya, gunakanlah jeruk nipis setelah membersihkan wajah. Jangan lupa untuk menjaga pola makan dan meminum banyak air putih sebagai cara merawat wajah agar tidak berjerawat kembali.

Cara Merawat Wajah Agar Putih
Setelah bebas dari masalah kulit berjerawat dan minyak berlebih, sebaiknya perhatikan kondisi wajah Anda. Kulit wajah yang sehat tentunya akan lebih segar dilihat bila terlihat lebih putih. Tidak perlu berusaha memutihkan wajah hingga seputih kapas, cukup agar terlihat cerah dan sehat, sehingga penampilan Anda akan lebih terlihat bersinar. Yang paling penting, jangan gunakan sembarang produk untuk memutihkan wajah. Apalagi yang mengandung bahan-bahan berbahaya.
Pakailah bahan-bahan alami yang bersifat lebih aman. Gunakan susu kambing atau sapi yang masih segar. Gunakanlah susu tersebut untuk membilas wajah, diamkan sampai meresap, lalu bilas dengan air hangat. Selain itu, gunakanlah madu alami sebagai masker wajah, yang diikuti dengan bilasan air hangat. Yang terakhir, gunakan kuning telur sebagai masker wajah.

Diamkan selama 30 menit agar kandungannya menyerap sampai ke dalam kulit, lalu bilas dengan air hangat. Penggunaan air hangat sebagai pembilas wajah berguna agar zat-zat yang berguna untuk memutihkan wajah dapat dicerna dengan sempurna oleh pori-pori wajah. Hal ini juga berguna untuk membersihkan sisa-sisa masker alami agar tidak menimbulkan jerawat.

Khasiat Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh dan Kecantikan


Selama ini mungkin masih banyak yang belum mengetahui bahwa ternyata ada banyak sekali khasiat buah melon yang bisa kita manfaatkan. Buah yang rasanya manis dan banyak mengandung air ini ternyata menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan dan untuk kecantikan. Oleh karena itu pada artikel kali ini kami akan mengajak Anda lebih mengenal buah melon atau Curcumis melo ini. Kita akan membahas apa saja kandungan buah melon dan apa saja manfaatnya untuk kesehatan. Yang sudah kita ketahui bersama adalah melon merupakan salah satu sumber vitamin C yang cukup tinggi. Kandungan nutrisinya cukup banyak sehingga sangat layak masuk dalam daftar makanan sehat Anda sehari-hari. Namun demikian tak banyak orang yang mengetahui berbagai macam khasiat buah melon untuk kesehatan tubuh. Dan untuk mengetahui penjelasan lebih lengkapnya, simak informasi yang telah kami rangkum berikut ini.
Kandungan dan Khasiat Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh
Buah melon rasanya memang sangat khas dan menyegarkan, karena kandungan airnya cukup banyak sama halnya seperti buah semangka. Pada umumnya buah melon dikonsumsi secara langsung dengan dimakan daging buahnya. Namun supaya tidak jenuh biasanya para penggemar buah melon ini mengolahnya terlebih dahulu menjadi jus atau menjadi campuran untuk minuman dingin. Lalu apa saja kandungan pada buah melon?
Pertama buah melon mengandung vitamin C yang cukup tinggi, di mana vitamin C fungsinya cukup vital di dalam tubuh. Vitamin yang bersifat antioksidan ini bisa membantu meningkatkan sistem imunitas tubuh Anda terutama untuk menangkal radikal bebas. Bukan hanya vitamin C, tetapi melon juga mengandung vitamin A. Manfaat vitamin A sendiri adalah untuk menjaga kesehehatan beberapa organ tubuh seperti mata, kulit, tulang, gigi, dan selaput lendir. Selain itu kandungan kalium dan likopennya pun ternyata cukup efektif untuk mencegah beberapa jenis penyakit berbahaya. Kalium bisa menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah. Sedangkan likopen bisa mencegah dan meminimalisir risiko penyakit kanker dan serangan jantung.
Cukup banyak bukan kandungan vitamin dan nutrisi pada buah melon? Dan berikut ini adalah beberapa khasiat buah melon untuk kesehatan tubuh manusia.
1.      Mencegah Stroke
Seperti yang tadi sudah kami sampaikan bahwa di dalam buah melon mengandung kalium yang bisa membantu mengontrol tekanan darah di dalam tubuh. Maka dari itu buah melon bisa menjauhkan Anda dari risiko stroke. Apalagi melon juga merupakan buah yang sangat rendah kalori dan lemak sehingga aman dikonsumsi oleh siapapun termasuk orang yang sedang diet. Dan buah melon juga bisa mengurangi dan mencegah penyakit serius lain seperti diabetes.
2.      Mencegah Diabetes
Selain bisa mengontrol tekanan darah di dalam tubuh, khasiat buah melon yang lainnya adalah bisa mengatur kadar gula darah di dalam tubuh. Hal ini dikarenakan melon mengandung gula alami dan juga air yang tentunya bisa mencegah risiko penyakit diabetes. Maka dari itu bagi Anda yang hobi mengonsumsi makanan manis atau yang makanan berlemak, sebaiknya imbangi juga dengan mengonsumsi buah-buahan seperti melon.
3.      Menyehatkan Mata
Sama seperti wortel atau buah naga, melon juga menjadi salah satu sumber betakaroten yang baik. Oleh karena itu tak heran jika melon bisa membantu menjaga kesehatan mata Anda. Kesehatan mata yang dimaksudkan tentu menjaga mata dari gangguan penyakit dan juga bisa meningkatkan ketajaman pengelihatan. Di dalam tubuh betakaroten diolah menjadi vitamin A yang kemudian dimanfaatkan untuk meningkatkan kinerja mata. Oleh karena itu tak ada salahnya jika mulai saat ini Anda lebih sering mengonsumsi buah melon.
4.      Mencegah Kanker
Khasiat buah melon selanjutnya adalah bisa mencegah penyakit kanker. Di mana kita ketahui bersama bahwa kanker adalah salah satu jenis penyakit berbahaya yang bisa berisiko kematian. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa mencegah penyakit tersebut dengan mudah. Kandungan-kandungan dalam melon terutama karotenoid ternyata bisa membantu tubuh lebih kuat terhadap serangan kanker termasusk kanker paru-paru dan payudara.
5.      Baik untuk pencernaan
Kandungan serat dan air pada buah melon ternyata juga bisa membantu melancarkan pencernaan Anda. Jadi bagi Anda yang memiliki masalah sulit buang air besar atau masalah pencernaan lainnya, selain buah pepaya Anda juga bisa mencoba buah lain dan salah satunya adalah melon. Selain segar dan bisa membuat tubuh tetap terhidrasi karena kandungan airnya, sistem pencernaan Anda juga bisa lebih lancar. Anda bisa makan daging buahnya secara langsung atau dengan diolah terlebih dahulu menjadi jus atau campuran minuman lainnya.
Manfaat Buah Melon untuk Kecantikan
Selain bisa dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, khasiat buah melon yang lainnya adalah untuk perawatan kecantikan. Jadi selain dikonsumsi secara langsung, melon bisa dibuat menjadi masker wajah yang mampu menyegarkan dan menghilangkan noda hitam pada kulit wajah. Apalagi bagi Anda yang sehari-harinya harus bekerja di luar ruangan dan terpapar sinar matahari secara langsung. Tanpa Anda sadari, kulit Anda akan terbakar terutama bagi Anda yang memiliki kulit sensitif.
Khasiat buah melon untuk masker wajah ini ternyata lebih baik ketimbang hanya menggunakan air dingin saja. Mengapa demikian? Pasalnya meskipun terasa segar, namun ternyata saat dibasuh menggunakan air dingin saja, sel-sel kulit wajah baru justru akan mati dan membuat wajah Anda menjadi kusam. Lalu bagaimana cara pembuatan masker dari buah melon? Pembuatannya sangat mudah dan membutuhkan waktu tidak lebih dari 15 menit.
Pertama tentu saja Anda harus mengupas kulit melonnya dahulu. Kemudian iris tipis-tipis daging buah melon yang sudah Anda kupas. Setelah daging melon telah Anda iris tipis, balut irisan-irisan melon tersebut menggunakan kain kasa atau kain yang tipis. Lalu letakkan di permukaan wajah Anda kurang lebih 15 belas menit secara merata. Barulah setelah itu Anda basuh wajah Anda menggunakan air bersih. Jika Anda ingin menggunakan maskter tersebut untuk menghilangkan noda-noda hitam di wajah, caranya adalah dengan menggosok-gosokan masker melonnya pada wajah Anda yang terdapat noda-noda hitamnya.
Mengapa melon bisa bermanfaat untuk kesehatan kulit? Khasiat buah melon untuk kesehatan kulit ini ternyata dikarenakan melon mengandung kolagen yang cukup tinggi. Di mana kolagen sendiri adalah suatu zat yang bisa membantu proses regenerasi kulit dan juga pelepasan sel-sel kulit mati. Namun supaya Anda mendapatkan hasil lebih maksimal, sebaiknya menggunakan masker melon sekaligus mengonsumsi buah melon secara rutin.
Dengan demikian selain kesehatan dan kebugaran tubuh, Anda juga akan mendapatkan kulit yang kencang, segar dan berseri.
Demikian penjelasan singkat kami mengenai apa saja manfaat yang tersimpan dari buah melon untuk kesehatan tubuh dan kecantikan. Semoga apa yang baru saja kami sampaikan bisa menginspirasi dan bermanfaat bagi Anda.


Bahaya Mencampur Susu dengan Buah-Buahan


Siapa sich yang tidak suka menikmati kesegaran es buah, sup buah, atau jus? Kebiasaan masyarakat Indonesia ketika mengonsumsi es buah atau jus adalah mencampurkan susu kental manis kedalamnya. Memang sich, rasanya menjadi lebih nikmat dan gurih. Namun sayangnya kebiasaan mencampur buah dan susu tersebut bukannya memberi manfaat justru bisa membahayakan tubuh. Hem, bagaimana bisa? Bukannya buah dan susu termasuk makanan yang kaya akan nutrisi? 
Ternyata, buah-buahan banyak memiliki kandungan asam, sedangkan susu sangat kaya akan protein sehingga jika dikombinasikan justru kurang baik, karena asam akan mengikat protein sehingga membuatnya sulit dicerna oleh tubuh, bahkan bisa mengakibatkan fermentasi lambung. Beberapa buah-buahan yang memiliki sifat asam, antara lain : nanas, stroberi, anggur, jeruk, dan lain sebagainya. 
Tapi bagaimana jika susu dicampurkan pada buah yang tidak mengandung asam, seperti alpukat?
Mencampur buah alpukat dengan susu akan membuat rasanya semakin  gurih dan nikmat. Akan tetapi kombinasi keduanya juga tidak baik untuk tubuh, karena alpukat mengandung asam folat tinggi yang bermaanfaat untuk kesehatan jantung, namun ketika Anda mencampurkan susu kental manis, maka justru mengantarkan Anda pada risiko penyakit diabetes. Kenapa demikian? Karena susu kental manis memiliki kadar gula yang lebih mendominasi dibandingkan protein. (Enam Buha-Buahan Pelindung Jantung)
Selain buah-buahan, ternyata susu juga berbahaya jika dicampurkan dengan beberapa minuman atau makanan berikut ini :
1.      Susu dengan Gula
Mencampur susu dengan gula dalam kondisi panas dapat berbahaya, karena susu mengandung leusin/asam amino yang apabila dicaampurkan dengan gula dalam kondisi panas, maka akan bereaksi menjadi leusin fructosyl atau radikal fluktosa yang bersifat racun dan dapat merusak tubuh orang yang mengonsumsinya. Untuk menyiasatinya, masukkan gula setelah susu agak dingin. 
2.      Susu dengan Coklat
Mencampur susu dengan coklat juga berbahaya bagi kesehatan, karena susu mengandung protein dan kalsium, sementara coklat mengandung asam oksalat yang apabila keduanya dipadukan, maka  kalsium akan bersifat non larut sehingga mengganggu penyerapan kalsium. 
3.      Susu dan Teh
Teh termasuk satu minuman herbal yang menyehatkan, namun menjadi kurang bermanfaat jika dicampur dengan susu. Kenapa demikian? Ternyata susu mengandung protein casein yang apabila dipadukan dengan Teh justru dapat menurunkan kandungan pentingnya, seperti Catechin yang ampuh melawan penyakit jantung. 
Meskipun susu memiliki segudang manfaat, namun jika cara mengonsumsinya salah tentu akan merugikan kesehatan. Semogaa informasi yang berjudul Bahaya Mencampur Susu dengan Buah-Buahan diatas dapat bermaanfaat bagi kita semua.


7 Manfaat Jagung Bagi Kesehatan yang Harus Anda Ketahui

Anda suka makan jagung rebus atau pop corn? Hmmm, jagung, mejnadi salah satu makanan yang cukup populer dimasyarakat kita. Tua muda, kaya miskin semua makan jagung. Jagung juga bisa dijadikan sebagai aneka olahan masakan yang menggugah selera. 

Kita tidak akan membahas resep masakan disini. Kita akan bahas kira-kira apa saja manfaat jagung bagi kesehatan ya? Berdasarkan situs boldsky, ada beberapa khasiat jagung bagi kesehatan yang sangat luar biasa, diantaranya:

Manfaat Jagung Bagi Kesehatan




1.      Melancarkan pencernaan
Kandungan serat pada jagung menyehatkan pencernaan kita. Dengan mengkonsumsi jagung dapat membuat anda terhindar dari konstipasi, dan juga menurunkan resiko kanker usus.
2.      Mencegah anemia
Jagung mengandung asam folat, vitamin B dan zat besi yang dapat mencegah anemia. Jadi jagung sangat baik dikonsumsi oleh penderita anemia atau anda yang ingin mencegah anemia.
3.      Kesehatan kulit
Nah, kandungan antioksidan pada jagung sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit kita. Antioksidan membantu tubuh kita menjaga kulit dari polusi dan radikal bebas.
4.      Kesehatan paru-paru
Kandungan senyawa cryptoxanthin pada jagung dapat menjaga jantung kita dari kanker. Senyawa cryptoxanthin pada jagung akan diubah menjadi vitamin A. Berdasarkan sebuah penelitian, ada keterkaitan antara kandungan beta cryptoxanthin dengan perkembangan kanker paru.
5.      Mengatasi kolesterol
Selain vitamin B, antioksidan dan sebagainya, jagung juga mengandung Vitamin C, karotenoid dan bioflavanoid yang terdapat pada jagung dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Hal ini berarti dapat membantu agar jantung Anda tetap sehat dan mencegah penyakit kardiovaskular lainnya.
6.      Daya Ingat
Nah, bagi anda yang pelupa sangat baik mengkonsumsi jagung, kandungan thiamine pada jagung dapat menopang kondisi sel-sel otak dan fungsi kognitif agar lebih maksimal.
7.      Kesehatan mata
Kandungan zat zeaxanthin pada jagung terbukti bisa mencegah mata dari penyakit, seperti degradasi makula.


Bahaya Narkoba bagi Remaja



Penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang di kalangan generasi muda dewasa ini kian meningkat. Maraknya penyimpangan perilaku generasi muda tersebut, dapat membahayakan keberlangsungan hidup bangsa ini di kemudian hari. Karena pemuda sebagai generasi yang diharapkan menjadi penerus bangsa, semakin hari semakin rapuh digerogoti zat-zat adiktif penghancur syaraf. Sehingga pemuda tersebut tidak dapat berpikir jernih. Akibatnya, generasi harapan bangsa yang tangguh dan cerdas hanya akan tinggal kenangan. Sasaran dari penyebaran narkoba ini adalah kaum muda atau remaja.

2.1. Pengertian dan macam-macam narkoba
Menurut WHO (1982), semua zat padat, cair maupun gas yang dimasukan kedalam tubuh yang dapat merubah fungsi dan struktur tubuh secara fisik maupun psikis tidak termasuk makanan, air dan oksigen dimana dibutuhkan untuk mempertahankan fungsi tubuh normal
Disini akan kami jelaskan tentang jenis-jenis narkoba, yaitu diantaranya adalah :
Narkotika adalah Zat / obat yang berasal dari tanaman atau sintetis maupun semi sintetis yang dapat menurunkan kesadaran, hilangnya rasa , mengurangi sampai menghilangkan rasa nyeri dan dapat menimbulkan ketergantungan
Psikotropika Zat/obat alamiah atau sintetis bukan narkotika yang berkhasiat psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan syaraf pusat yang menyebabkan perubahan khas pada aktifitas mental dan perilaku
Zat adiktif adalah Bahan lain bukan narkotika atau psikotropika yang pengunaannya dapat menimbulkan ketergantungan baik psikologis atau fisik. Mis : Alkohol , rokok, cofein  

2.2. Bahaya Narkoba Bagi Remaja atau Pelajar
Penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang di kalangan generasi muda dewasa ini kian meningkat Maraknya penyimpangan perilaku generasi muda tersebut, dapat membahayakan keberlangsungan hidup bangsa ini di kemudian hari. Karena pemuda sebagai generasi yang diharapkan menjadi penerus bangsa, semakin hari semakin rapuh digerogoti zat-zat adiktif penghancur syaraf. Sehingga pemuda tersebut tidak dapat berpikir jernih. Akibatnya, generasi harapan bangsa yang tangguh dan cerdas hanya akan tinggal kenangan.Sasaran dari penyebaran narkoba ini adalah kaum muda atau remaja. Kalau dirata- ratakan, usia sasaran narkoba ini adalah usia pelajar, yaitu berkisar umur 11 sampai 24 tahun. Hal tersebut mengindikasikan bahwa bahaya narkoba sewaktu- waktu dapat mengincar anak didik kita kapan saja. Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat-obatan terlarang.
Sementara nafza merupakan singkatan dari narkotika, alkohol, dan zat adiktif lainnya (obat-obat terlarang, berbahaya yang mengakibatkan seseorang mempunyai ketergantungan terhadap obat-obat tersebut). Kedua istilah tersebut sering digunakan untuk istilah yang sama, meskipun istilah nafza lebih luas lingkupnya.
Narkotika berasal dari tiga jenis tanaman, yaitu (1) candu, (2) ganja, dan (3) koka. Ketergantungan obat dapat diartikan sebagai keadaan yang mendorong seseorang untuk mengonsumsi obat-obat terlarang secara berulang-ulang atau berkesinambungan.
Apabila tidak melakukannya dia merasa ketagihan (sakau) yang mengakibatkan perasaan tidak nyaman bahkan perasaan sakit yang sangat pada tubuh (Yusuf, 2004: 34). Di Indonesia, pencandu narkoba ini perkembangannya semakin pesat. Para pencandu narkoba itu pada umumnya berusia antara 11 sampai 24 tahun. Artinya usia tersebut ialah usia produktif atau usia pelajar. 
Pada awalnya, pelajar yang mengonsumsi narkoba biasanya diawali dengan perkenalannya dengan rokok.
Karena kebiasaan merokok ini sepertinya sudah menjadi hal yang wajar di kalangan pelajar saat ini. Dari kebiasaan inilah, pergaulan terus meningkat, apalagi ketika pelajar tersebut bergabung ke dalam lingkungan orang-orang yang sudah menjadi pencandu narkoba. Awalnya mencoba, lalu kemudian mengalami ketergantungan. Bahaya bagi pelajar

Di Indonesia, pencandu narkoba ini perkembangannya semakin pesat. Para pencandu narkoba itu pada umumnya berusia antara 11 sampai 24 tahun. Artinya usia tersebut ialah usia produktif atau usia pelajar.

Pada awalnya, pelajar yang mengonsumsi narkoba biasanya diawali dengan perkenalannya dengan rokok.

Karena kebiasaan merokok ini sepertinya sudah menjadi hal yang wajar di kalangan pelajar saat ini. Dari kebiasaan inilah, pergaulan terus meningkat, apalagi ketika pelajar tersebut bergabung ke dalam lingkungan orang-orang yang sudah menjadi pencandu narkoba. Awalnya mencoba, lalu kemudian mengalami ketergantungan.
Dampak negatif penyalahgunaan narkoba terhadap anak atau remaja (pelajar) adalah sebagai berikut:

• Perubahan dalam sikap, perangai dan kepribadian,
• Sering membolos, menurunnya kedisiplinan dan nilai-nilai pelajaran,
• Menjadi mudah tersinggung dan cepat marah,
• Sering menguap, mengantuk, dan malas,
• Tidak memedulikan kesehatan diri,
• Suka mencuri untuk membeli narkoba

2.3. Upaya Pencegahan Menggunakan Narkoba

Upaya pencegahan terhadap penyebaran narkoba di kalangan pelajar, sudah seyogianya menjadi tanggung jawab kita bersama. Dalam hal ini semua pihak termasuk orang tua, guru, dan masyarakat harus turut berperan aktif dalam mewaspadai ancaman narkoba terhadap anak-anak kita.

Adapun upaya-upaya yang lebih kongkret yang dapat kita lakukan adalah melakukan kerja sama dengan pihak yang berwenang untuk melakukan penyuluhan tentang bahaya narkoba, atau mungkin mengadakan razia mendadak secara rutin.

Kemudian pendampingan dari orang tua siswa itu sendiri dengan memberikan perhatian dan kasih sayang. Pihak sekolah harus melakukan pengawasan yang ketat terhadap gerak-gerik anak didiknya, karena biasanya penyebaran (transaksi) narkoba sering terjadi di sekitar lingkungan sekolah.

Yang tak kalah penting adalah, pendidikan moral dan keagamaan harus lebih ditekankan kepada siswa.

Karena salah satu penyebab terjerumusnya anak-anak ke dalam lingkaran setan ini adalah kurangnya pendidikan moral dan keagamaan yang mereka serap, sehingga perbuatan tercela seperti ini pun, akhirnya mereka jalani.

Oleh sebab itu, mulai saat ini, kita selaku pendidik, pengajar, dan sebagai orang tua, harus sigap dan waspada, akan bahaya narkoba yang sewaktu-waktu dapat menjerat anak-anak kita sendiri. Dengan berbagai upaya tersebut di atas, mari kita jaga dan awasi anak didik kita, dari bahaya narkoba tersebut, sehingga harapan kita untuk menelurkan generasi yang cerdas dan tangguh di masa yang akan ating dapat terealisasikan dengan baik

3.1. Kesimpulan

Dari makalah di atas bisa ditarik kesimpulan bahwa :

1) Narkoba adalah barang yang sangat berbahaya dan bisa merusak susunan syaraf yang bisa merubah sebuah kepribadian seseorang menjadi semakin buruk
2) Narkoba adalah sumber dari tindakan kriminalitas yang bisa merusak norma dan ketentraman umum.
3) Menimbulkan dampak negative yang mempengaruhi pada tubuh baik secara fisik maupun psikologis


tercemar dengan bahan berbahaya bagi jiwa dan kesehatannya. Karena dari hasil pemeriksaan laboratorium dari biscuit tersebut mengandung racun yang berbahaya yaitu Anion Nitrit (NO2).
Sebab, penyalahgunaan narkoba bisa membahayakan bagi keluarga, masyarakat, dan masa depan bangsa. Bahaya penyalahgunaan narkoba bagi tubuh manusia. Secara umum semua jenis narkoba jika disalahgunakan akan memberikan empat dampak sebagai berikut:
1. Depresan
Pemakai akan tertidur atau tidak sadarkan diri.
2. Halusinogen
Pemakai akan berhalusinasi (melihat sesuatu yang sebenarnya tidak ada).
3. Stimulan
Mempercepat kerja organ tubuh seperti jantung dan otak sehingga pemakai merasa lebih bertenaga untuk sementara waktu. Karena organ tubuh terus dipaksa bekerja di luar batas normal, lama-lama saraf-sarafnya akan rusak dan bisa mengakibatkan kematian.
4. Adiktif
Pemakai akan merasa ketagihan sehingga akan melakukan berbagai cara agar terus bisa mengonsumsinya. Jika pemakai tidak bisa mendapatkannya, tubuhnya akan ada pada kondisi kritis (sakaw).
Adapun bahaya narkoba berdasarkan jenisnya adalah sebagai berikut:
1. Opioid:
* depresi berat
* apatis
* rasa lelah berlebihan
* malas bergerak
* banyak tidur
* gugup
* gelisah
* selalu merasa curiga
* denyut jantung bertambah cepat
* rasa gembira berlebihan
* banyak bicara namun cadel
* rasa harga diri meningkat
* kejang-kejang
* pupil mata mengecil
* tekanan darah meningkat
* berkeringat dingin
* mual hingga muntah
* luka pada sekat rongga hidung
* kehilangan nafsu makan
* turunnya berat badan
2. Kokain
* denyut jantung bertambah cepat
* gelisah
* rasa gembira berlebihan
* rasa harga diri meningkat
* banyak bicara
* kejang-kejang
* pupil mata melebar
* berkeringat dingin
* mual hingga muntah
* mudah berkelahi
* pendarahan pada otak
* penyumbatan pembuluh darah
* pergerakan mata tidak terkendali
* kekakuan otot leher
3. Ganja
* mata sembab
* kantung mata terlihat bengkak, merah, dan berair
* sering melamun
* pendengaran terganggu
* selalu tertawa
* terkadang cepat marah
* tidak bergairah
* gelisah
* dehidrasi
* tulang gigi keropos
* liver
* saraf otak dan saraf mata rusak
* skizofrenia
4. Ectasy
* enerjik tapi matanya sayu dan wajahnya pucat,
* berkeringat
* sulit tidur
* kerusakan saraf otak
* dehidrasi
* gangguan liver
* tulang dan gigi keropos
* tidak nafsu makan
* saraf mata rusak
5. Shabu-shabu:
* enerjik
* paranoid
* sulit tidur
* sulit berfikir
* kerusakan saraf otak, terutama saraf pengendali pernafasan hingga merasa sesak nafas
* banyak bicara
* denyut jantung bertambah cepat
* pendarahan otak
* shock pada pembuluh darah jantung yang akan berujung pada kematian.
6. Benzodiazepin:
* berjalan sempoyongan
* wajah kemerahan
* banyak bicara tapi cadel
* mudah marah
* konsentrasi terganggu
* kerusakan organ-organ tubuh terutama otak
Perilaku pemakai untuk mendapatkan narkoba
* melakukan berbagai cara untuk mendapatkan narkoba secara terus-menerus
* Pemakai yang sudah berada pada tahap kecanduan akan melakukan berbagai cara untuk bisa mendapatkan narkoba kembali. Misalnya, pelajar bisa menggunakan uang sekolahnya untuk membeli narkoba jika sudah tidak mempunyai persediaan uang.
* Bahkan, mereka bisa mencuri uang dari orangtua, teman, atau tetangga. Hal tersebut tentu akan mengganggu stabilitas sosial.
* Dengan kondisi tubuh yang rusak, mustahil bagi pemakai untuk belajar, bekerja, berkarya, atau melakukan hal-hal positif lainnya.
Bahaya Narkoba bagi Remaja


Makalah yang berjudul Bahaya Narkoba Bagi Remaja ini saya tujukan kepada para remaja, Pelajar ataupun pada khalayak ramai yang membaca makalah ini agar bisa mengerti tentang bagaimana bahaya narkoba yang bisa membuat kita lalai dalam hal apapun. Dengan harapan yang maka semoga makalah yang sedemikian singkat ini bisa membantu dan menambah wawasan anda tentang pengertian dan bahaya narkoba itu sendiri

TujuanPenyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang di kalangan generasi muda dewasa ini kian meningkat. Maraknya penyimpangan perilaku generasi muda tersebut, dapat membahayakan keberlangsungan hidup bangsa ini di kemudian hari. Karena pemuda sebagai generasi yang diharapkan menjadi penerus bangsa, semakin hari semakin rapuh digerogoti zat-zat adiktif penghancur syaraf. Sehingga pemuda tersebut tidak dapat berpikir jernih. Akibatnya, generasi harapan bangsa yang tangguh dan cerdas hanya akan tinggal kenangan. Sasaran dari penyebaran narkoba ini adalah kaum muda atau remaja.

2.1. Pengertian dan macam-macam narkoba

Menurut WHO (1982), semua zat padat, cair maupun gas yang dimasukan kedalam tubuh yang dapat merubah fungsi dan struktur tubuh secara fisik maupun psikis tidak termasuk makanan, air dan oksigen dimana dibutuhkan untuk mempertahankan fungsi tubuh normal

Disini akan kami jelaskan tentang jenis-jenis narkoba, yaitu diantaranya adalah :
Narkotika adalah Zat / obat yang berasal dari tanaman atau sintetis maupun semi sintetis yang dapat menurunkan kesadaran, hilangnya rasa , mengurangi sampai menghilangkan rasa nyeri dan dapat menimbulkan ketergantungan
Psikotropika Zat/obat alamiah atau sintetis bukan narkotika yang berkhasiat psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan syaraf pusat yang menyebabkan perubahan khas pada aktifitas mental dan perilaku
Zat adiktif adalah Bahan lain bukan narkotika atau psikotropika yang pengunaannya dapat menimbulkan ketergantungan baik psikologis atau fisik. Mis : Alkohol , rokok, cofein  

2.2. Bahaya Narkoba Bagi Remaja atau Pelajar

Penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang di kalangan generasi muda dewasa ini kian meningkat Maraknya penyimpangan perilaku generasi muda tersebut, dapat membahayakan keberlangsungan hidup bangsa ini di kemudian hari. Karena pemuda sebagai generasi yang diharapkan menjadi penerus bangsa, semakin hari semakin rapuh digerogoti zat-zat adiktif penghancur syaraf. Sehingga pemuda tersebut tidak dapat berpikir jernih. Akibatnya, generasi harapan bangsa yang tangguh dan cerdas hanya akan tinggal kenangan.Sasaran dari penyebaran narkoba ini adalah kaum muda atau remaja. Kalau dirata- ratakan, usia sasaran narkoba ini adalah usia pelajar, yaitu berkisar umur 11 sampai 24 tahun. Hal tersebut mengindikasikan bahwa bahaya narkoba sewaktu- waktu dapat mengincar anak didik kita kapan saja.

Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat-obatan terlarang.

Sementara nafza merupakan singkatan dari narkotika, alkohol, dan zat adiktif lainnya (obat-obat terlarang, berbahaya yang mengakibatkan seseorang mempunyai ketergantungan terhadap obat-obat tersebut). Kedua istilah tersebut sering digunakan untuk istilah yang sama, meskipun istilah nafza lebih luas lingkupnya.

Narkotika berasal dari tiga jenis tanaman, yaitu (1) candu, (2) ganja, dan (3) koka. Ketergantungan obat dapat diartikan sebagai keadaan yang mendorong seseorang untuk mengonsumsi obat-obat terlarang secara berulang-ulang atau berkesinambungan.

Apabila tidak melakukannya dia merasa ketagihan (sakau) yang mengakibatkan perasaan tidak nyaman bahkan perasaan sakit yang sangat pada tubuh (Yusuf, 2004: 34). Di Indonesia, pencandu narkoba ini perkembangannya semakin pesat. Para pencandu narkoba itu pada umumnya berusia antara 11 sampai 24 tahun. Artinya usia tersebut ialah usia produktif atau usia pelajar. 

Pada awalnya, pelajar yang mengonsumsi narkoba biasanya diawali dengan perkenalannya dengan rokok.

Karena kebiasaan merokok ini sepertinya sudah menjadi hal yang wajar di kalangan pelajar saat ini. Dari kebiasaan inilah, pergaulan terus meningkat, apalagi ketika pelajar tersebut bergabung ke dalam lingkungan orang-orang yang sudah menjadi pencandu narkoba. Awalnya mencoba, lalu kemudian mengalami ketergantungan. Bahaya bagi pelajar

Di Indonesia, pencandu narkoba ini perkembangannya semakin pesat. Para pencandu narkoba itu pada umumnya berusia antara 11 sampai 24 tahun. Artinya usia tersebut ialah usia produktif atau usia pelajar.

Pada awalnya, pelajar yang mengonsumsi narkoba biasanya diawali dengan perkenalannya dengan rokok.

Karena kebiasaan merokok ini sepertinya sudah menjadi hal yang wajar di kalangan pelajar saat ini. Dari kebiasaan inilah, pergaulan terus meningkat, apalagi ketika pelajar tersebut bergabung ke dalam lingkungan orang-orang yang sudah menjadi pencandu narkoba. Awalnya mencoba, lalu kemudian mengalami ketergantungan.

Dampak negatif penyalahgunaan narkoba terhadap anak atau remaja (pelajar) adalah sebagai berikut:

• Perubahan dalam sikap, perangai dan kepribadian,
• Sering membolos, menurunnya kedisiplinan dan nilai-nilai pelajaran,
• Menjadi mudah tersinggung dan cepat marah,
• Sering menguap, mengantuk, dan malas,
• Tidak memedulikan kesehatan diri,
• Suka mencuri untuk membeli narkoba

2.3. Upaya Pencegahan Menggunakan Narkoba

Upaya pencegahan terhadap penyebaran narkoba di kalangan pelajar, sudah seyogianya menjadi tanggung jawab kita bersama. Dalam hal ini semua pihak termasuk orang tua, guru, dan masyarakat harus turut berperan aktif dalam mewaspadai ancaman narkoba terhadap anak-anak kita.

Adapun upaya-upaya yang lebih kongkret yang dapat kita lakukan adalah melakukan kerja sama dengan pihak yang berwenang untuk melakukan penyuluhan tentang bahaya narkoba, atau mungkin mengadakan razia mendadak secara rutin.

Kemudian pendampingan dari orang tua siswa itu sendiri dengan memberikan perhatian dan kasih sayang. Pihak sekolah harus melakukan pengawasan yang ketat terhadap gerak-gerik anak didiknya, karena biasanya penyebaran (transaksi) narkoba sering terjadi di sekitar lingkungan sekolah.

Yang tak kalah penting adalah, pendidikan moral dan keagamaan harus lebih ditekankan kepada siswa.

Karena salah satu penyebab terjerumusnya anak-anak ke dalam lingkaran setan ini adalah kurangnya pendidikan moral dan keagamaan yang mereka serap, sehingga perbuatan tercela seperti ini pun, akhirnya mereka jalani.

Oleh sebab itu, mulai saat ini, kita selaku pendidik, pengajar, dan sebagai orang tua, harus sigap dan waspada, akan bahaya narkoba yang sewaktu-waktu dapat menjerat anak-anak kita sendiri. Dengan berbagai upaya tersebut di atas, mari kita jaga dan awasi anak didik kita, dari bahaya narkoba tersebut, sehingga harapan kita untuk menelurkan generasi yang cerdas dan tangguh di masa yang akan ating dapat terealisasikan dengan baik

3.1. Kesimpulan

Dari makalah di atas bisa ditarik kesimpulan bahwa :

1) Narkoba adalah barang yang sangat berbahaya dan bisa merusak susunan syaraf yang bisa merubah sebuah kepribadian seseorang menjadi semakin buruk
2) Narkoba adalah sumber dari tindakan kriminalitas yang bisa merusak norma dan ketentraman umum.
3) Menimbulkan dampak negative yang mempengaruhi pada tubuh baik secara fisik maupun psikologis


tercemar dengan bahan berbahaya bagi jiwa dan kesehatannya. Karena dari hasil pemeriksaan laboratorium dari biscuit tersebut mengandung racun yang berbahaya yaitu Anion Nitrit (NO2).
Sebab, penyalahgunaan narkoba bisa membahayakan bagi keluarga, masyarakat, dan masa depan bangsa. Bahaya penyalahgunaan narkoba bagi tubuh manusia. Secara umum semua jenis narkoba jika disalahgunakan akan memberikan empat dampak sebagai berikut:
1. Depresan
Pemakai akan tertidur atau tidak sadarkan diri.
2. Halusinogen
Pemakai akan berhalusinasi (melihat sesuatu yang sebenarnya tidak ada).
3. Stimulan
Mempercepat kerja organ tubuh seperti jantung dan otak sehingga pemakai merasa lebih bertenaga untuk sementara waktu. Karena organ tubuh terus dipaksa bekerja di luar batas normal, lama-lama saraf-sarafnya akan rusak dan bisa mengakibatkan kematian.
4. Adiktif
Pemakai akan merasa ketagihan sehingga akan melakukan berbagai cara agar terus bisa mengonsumsinya. Jika pemakai tidak bisa mendapatkannya, tubuhnya akan ada pada kondisi kritis (sakaw).
Adapun bahaya narkoba berdasarkan jenisnya adalah sebagai berikut:
1. Opioid:
* depresi berat
* apatis
* rasa lelah berlebihan
* malas bergerak
* banyak tidur
* gugup
* gelisah
* selalu merasa curiga
* denyut jantung bertambah cepat
* rasa gembira berlebihan
* banyak bicara namun cadel
* rasa harga diri meningkat
* kejang-kejang
* pupil mata mengecil
* tekanan darah meningkat
* berkeringat dingin
* mual hingga muntah
* luka pada sekat rongga hidung
* kehilangan nafsu makan
* turunnya berat badan
2. Kokain
* denyut jantung bertambah cepat
* gelisah
* rasa gembira berlebihan
* rasa harga diri meningkat
* banyak bicara
* kejang-kejang
* pupil mata melebar
* berkeringat dingin
* mual hingga muntah
* mudah berkelahi
* pendarahan pada otak
* penyumbatan pembuluh darah
* pergerakan mata tidak terkendali
* kekakuan otot leher
3. Ganja
* mata sembab
* kantung mata terlihat bengkak, merah, dan berair
* sering melamun
* pendengaran terganggu
* selalu tertawa
* terkadang cepat marah
* tidak bergairah
* gelisah
* dehidrasi
* tulang gigi keropos
* liver
* saraf otak dan saraf mata rusak
* skizofrenia
4. Ectasy
* enerjik tapi matanya sayu dan wajahnya pucat,
* berkeringat
* sulit tidur
* kerusakan saraf otak
* dehidrasi
* gangguan liver
* tulang dan gigi keropos
* tidak nafsu makan
* saraf mata rusak
5. Shabu-shabu:
* enerjik
* paranoid
* sulit tidur
* sulit berfikir
* kerusakan saraf otak, terutama saraf pengendali pernafasan hingga merasa sesak nafas
* banyak bicara
* denyut jantung bertambah cepat
* pendarahan otak
* shock pada pembuluh darah jantung yang akan berujung pada kematian.
6. Benzodiazepin:
* berjalan sempoyongan
* wajah kemerahan
* banyak bicara tapi cadel
* mudah marah
* konsentrasi terganggu
* kerusakan organ-organ tubuh terutama otak
Perilaku pemakai untuk mendapatkan narkoba
* melakukan berbagai cara untuk mendapatkan narkoba secara terus-menerus
* Pemakai yang sudah berada pada tahap kecanduan akan melakukan berbagai cara untuk bisa mendapatkan narkoba kembali. Misalnya, pelajar bisa menggunakan uang sekolahnya untuk membeli narkoba jika sudah tidak mempunyai persediaan uang.
* Bahkan, mereka bisa mencuri uang dari orangtua, teman, atau tetangga. Hal tersebut tentu akan mengganggu stabilitas sosial.
* Dengan kondisi tubuh yang rusak, mustahil bagi pemakai untuk belajar, bekerja, berkarya, atau melakukan hal-hal positif lainnya.